::sejutarasa::

rasa mengalir bersama terengahnya nafas, imaji sang akal, tetesan air mata, dan geligi kegembiraan.. terkadang senyum datang membalur luka, tangis tiba menyusul tawa, dan darah mengucur dari tubuh seiring keinginanku untuk tetap menikmati detak jantung.

My Photo
Name:
Location: Bandung, Jawa Barat, Indonesia

I try to think deeeply. that's it!!

Friday, September 10, 2004

Masih Terdengar

Ledakan itu terdengar lagi..
Tepat setelah kenaifan bertemu kelicikan
Memecah kesunyian
Merobek selimut kedamaian

Ledakan itu terdengar lagi..
Tepat setelah si dungu padu dengan si jahat
Menghancurkan harapan
Menghancurkan Impian

Ledakan itu terdengar lagi..
Ketika amarah bersenggama dengan syahwat
Menebar fitnah
Menuai fitnah

Ledakan itu terdengar lagi..
diikuti derai tangis,
jeritan panik,
Gemanya masih tersisa
disusul kata 'mengapa?'
ribuan tatapan tak mengerti

Ledakan itu masih terdengar..
Setahun sekali
Menghentakkan hati
Membunuh manusia tak mengerti
Sesaat setelah kebiadaban tertunaikan

Ya Rahman Ya Rahiiim,
Ampuni kami
Berikan negeri kami damai yang nyata..


~iugee~
"Untuk para korban bom kuningan, Hanya do'a yang kulantunkan.. hiks.."
Surabaya
100904